Deretan Fakta Dibalik Kemenangan Telak 4-0 Napoli di Markas Torino

Menang di Markas Torino 4-0, Napoli Kini Unggul 19 Poin di Puncak Klasemen!
Napoli Berhasil Menghancurkan Tuan Rumah Torino dengan Skor 4-0 pada Pertandingan ke-27 Serie A di Olimpico Turin (19/3/2023). (Sumber : cultofcalcio.com)

Napoli secara luar biasa berhasil mengalahkan tuan rumah Torino dengan skor telak 4-0 pada pertandingan ke-27 Serie A di Olimpico Turin Stadium, Minggu (19/3/2023).

Kemenangan telak ini tentu saja menjadi momentum kebangkitan Napoli setelah sempat meraih kekalahan di kandang sendiri dari Lazio dengan skor 0-1 (4/3/2023).

Pada dua pertandingan sebelumnya, Napoli juga berhasil mengalahkan Atalanta (2-0) serta Eintracht Frankfurt (3-0) pada leg kedua babak 16 besar liga Champions.

Striker Napoli, Victor Osimhen berhasil menjadi bintang kemenangan dengan mencetak brace pada menit ke-9 dan 51.

Bacaan Lainnya

Sedangkan, kedua gol Napoli lainnya dicetak oleh tendangan penalti Kvaratskhelia pada menit ke-35 dan pemain pengganti, Tanguy Ndombele di menit ke-68.

Kemenangan telak Napoli di markas Torino tersebut menciptakan berbagai deretan fakta, antara lain :

1. Napoli Semakin Kokoh di Puncak Klasemen dengan Keunggulan 19 Poin

Napoli kini semakin melenggang di puncak klasemen dengan perolehan 71 poin.

Tim asuhan Luciano Spalletti tersebut kini unggul 19 poin dari sang peringkat kedua, Lazio.

2. Napoli Raih 13 Kemenangan dari 15 Pertandingan Terakhir di Serie A

Dalam 20 pertandingan terakhir di Serie A, Napoli berhasil meraih 18 kemenangan dan 2 kekalahan.

Napoli sendiri baru meraih dua kekalahan di musim ini melawan Inter Milan dan Lazio dengan skor yang sama 0-1.

3. Gol ke-21 Victor Osimhen di Serie A Musim Ini

Keberhasilan menciptakan brace ke gawang Torino semakin mempertambah jumlah gol Victor Osimhen menjadi 21 gol di kompetisi Serie A musim ini.

Dengan demikian, Osimhen kini menjadi top skorer sementara Serie A di musim ini disusul Lautaro Martinez (14), serta Kvaratskhelia (12).

4. 12 Gol dan 10 Assist Kvaratskhelia di Serie A Musim Ini

Khvicha Kvaratskhelia kini telah berhasil menciptakan 12 gol dan 10 assist di Serie A musim ini.

Pemain sayap timnas Georgia tersebut menjadi pencetak assist terbanyak di Serie A musim ini setelah Sergej-Milinkovic Savic, serta Filip Kostic yang keduanya sama-sama menciptakan 8 assist.

5. Gol ke-64 Napoli di Serie A Musim Ini

Napoli kini menjadi tim tersubur di Serie A musim ini dengan torehan 64 gol.

Dengan demikian, Napoli menjadi tim tersubur keempat pada kompetisi domestik di Eropa setelah Bayern Munchen (72), PSG (68), dan Man City (67).

Christopher
Pemerhati & Penganalisis Taktik serta Filosofi Sepakbola

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *