Erling Haaland kembali membuktikan kualitas dirinya sebagai striker terbaik dalam kurun waktu 2 tahun terakhir.
Hal tersebut terjadi setelah Erling Haaland secara luar biasa berhasil mencetak hattrick ke gawang Fulham pada pertandingan ke-4 liga Inggris, Sabtu (2/9/2023).
Dalam pertandingan yang dilaksanakan di Etihad Stadium tersebut, Man City selaku tuan rumah berhasil menang telak dengan skor 5-1.
Man City berhasil mencetak gol pembuka pada menit ke-31 melalui gol Julian Alvarez sebelum Fulham menyamakan kedudukan dalam kurun waktu 2 menit oleh gol Tim Ream.
Bek tengah Man City, Nathan Ake kemudian membawa timnya kembali unggul dengan skor 2-1 tepat beberapa saat sebelum turun minum pada menit ke-45+5.
Haaland yang sempat kesulitan di 45 menit pertama kemudian berhasil menunjukan kapasitasnya pada babak kedua.
Striker timnas Norwegia berhasil mencetak gol perdananya pada menit ke-51 dengan memanfaatkan umpan satu sentuhan Julian Alvarez yang gagal dihalau sempurna bek Fulham, Tim Ream.
Haaland kemudian mencetak gol keduanya pada menit ke-70 untuk memperbesar keunggulan Man City menjadi 4-1 melalui eksekusi tendangan penalti,
Wasit memberikan hadiah penalti tersebut setelah Julian Alvarez dilanggar bek Fulham, Issa Diop di kotak terlarang.
Beberapa saat sebelum wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, Haaland akhirnya berhasil mencetak hattrick pada menit ke-90+5.
Haaland berhasil memanfaatkan umpan Sergio Gomez dari sisi sayap kiri untuk melepaskan tendangan yang gagal dihalau kiper Fulham, Bernd Leno.
Catatan hattrick pada laga tadi malam membuat Haaland telah berhasil mencetak 6 gol dari 4 pertandingan liga Inggris musim ini.
Haaland sebelumnya berhasil mencetak gol pada pertandingan melawan Burnley (2) dan Sheffield United.
Hattrick ke-7 Haaland untuk Man City
Hattrick yang diciptakannya pada laga tadi malam juga menciptakan rekor fantastis tersendiri untuk Haaland.
Bagaimana tidak, Haaland kini telah menciptakan 7 hattrick untuk Man City hanya dalam kurun 2 musim sejak bergabung pada 2022/23.
Hattrick ini juga menjadi yang ke-5 untuk Haaland selama berkarir di liga Inggris sejak musim lalu.
Christopher
Pemerhati & Penganalisa Sepakbola