MajalahSepakbola.com – Arsenal wajib amankan puncak klasemen demi dapatkan tiket langsung ke babak selanjutnya di Liga Eropa grup A. Meski begitu PSV bisa saja memberikan perlawanan dalam laga tersebut.
Arsenal akan dijamu wakil Belanda PSV Eindhoven pada laga ke-5 Liga Eropa grup A. The Gunners harus mewaspadai PSV meskipun sudah hampir memegang tiket ke babak-32 besar.
Skuad asuhan Mikel Arteta itu baru saja ditahan imbang 1-1 melawan Southampton di Liga Inggris pada Minggu (23/10) lalu.
Momen imbang itu bisa dimanfaatkan untuk merusak perayaan pesta klub London itu ke babak selanjutnya.
Bermain di Stadion Philips, klub yang diasuh mantan bintang Manchester United Ruud van Nistelrooy akan berusaha tampil tidak mengecewakan dihadapan pendukungnya sendiri.
Meski tetap tanpa gelandang Marco van Ginkel, skuad PSV tidak akan kehilangan opsi lainnya. Masih ada Erick Gutierrez dan Joey Veerman yang akan menempati posisi tersebut.
Arsenal tanpa tiga pemain kunci
Arsenal akan tampil tanpa tiga pemain kuncinya pada laga malam nanti.
Bek Oleksandr Zinchenko masih mendapatkan perawatan medis karena mengalami cedera betis. Serta Mohamed Elneny mengalami masalah pada pahanya. Kedua pemain tersebut tidak diketahui kapan akan kembali lagi merumput.
Terakhir Emile Smith Rowe mengalami masalah pada area sekitaran selangkangan, dia diperkirakan akan kembali bermain di akhir November nanti. Dia juga akan melewatkan laga sebanyak 14 kali sampai sembuh kembali.
Klasemen Grup A Liga Eropa
Dalam grup A Liga Eropa musim 2022/23 ini, Arsenal telah meraih seluruh kemenangan dengan raihan 12 poin.
Sementara PSV membuntuti dibawahnya dengan raihan tujuh poin dari raihan dua kali menang, satu imbang dan satu kekalahan.
Dibawahnya lagi, Bodo’Glimt mungkin masih bisa merangsek masuk ke posisi kedua untuk meraih tiket babak 32 besar melalui jalur play-off.
Terakhir FC Zurich dipastikan tidak akan kemana-mana karena belum satu pun meraih poin.
Laga ini akan berlangsung seru, dapatkan PSV merusak dan masuk sebagai juara grup atau Arsenal mempertahankan pucuk klasemen dari wakil Belanda tersebut,
Laga ini akan berlansung pada Kami (27/10) pukul 23:45 WIB.
Tri Meljasi Bougenvillo
Penulis Artikel Sepakbola