Setelah terus menerus didera isu dan spekulasi, Carlo Ancelotti akhirnya resmi melatih timnas Brazil.
Kepastian tersebut terjadi setelah jurnalis sepakbola ternama asal Italia, Fabrizio Romano mengkonfirmasi berlabuhnya Carlo Ancelotti ke timnas Brazil melalui media sosial Instagram pribadinya.
Romano mengungkapkan bahwa Carlo Ancelotti akan mulai melatih timnas Brazil dalam setahun mendatang pada Juni 2024.
Ancelotti sendiri kini sedang melatih Real Madrid dan tampaknya musim ini akan menjadi yang terakhir untuk sang maestro bersama klub raksasa La Liga tersebut.
Sejak kembali melatih Real Madrid pada musim 2021/22, Ancelotti berhasil mempersembahkan semua 6 trofi kompetisi major untuk klub ibukota Spanyol tersebut, termasuk diantaranya adalah gelar juara liga Champions.
Selain liga Champions, Ancelotti juga berhasil membawa Real Madrid menjuarai La Liga, Piala Super Spanyol, Copa Del Rey, UEFA Super Cup, dan Piala Dunia Antar Klub hanya dalam waktu setahun.
Tak heran apabila Ancelotti kemudian menjadi incaran utama Federasi Sepakbola Brazil untuk segera membesut tim nasionalnya.
Federasi Sepakbola Brazil memang sebelumnya berusaha mencari nama-nama kandidat pelatih baru untuk menggantikan Tite yang mundur setelah kegagalan di Piala Dunia 2022.
Timnas Brazil sendiri gagal menjuarai Piala Dunia 2022 setelah tersingkir dari babak perempat-final dimana mereka dikalahkan Kroasia melalui drama adu penalti.
Sebelum Ancelotti, nama Pep Guardiola dan Luis Enrique sebelumnya digadang-gadang menjadi kandidat kuat pelatih Seleccao.
Akan tetapi, Ancelotti kini tampaknya menjadi pilihan utama Federasi Sepakbola Brazil setelah Guardiola dan Enrique menolak untuk melatih Seleccao.
Pelatih Kelahiran Eropa Pertama yang Menangani Timnas Brazil
Keputusan resmi Ancelotti untuk melatih timnas Brazil ternyata turut menciptakan suatu catatan spesial yang unik.
Ancelotti rupanya menjadi pelatih kelahiran benua Eropa pertama dalam sejarah yang resmi menangani timnas Brazil.
Ancelotti sendiri adalah sosok pelatih hebat yang lahir di negeri Italia tepatnya kota Reggiolo pada 64 tahun lalu.
Timnas Brazil sendiri sebelumnya tidak pernah memiliki pelatih yang berkebangsaan Eropa dan selalu mengandalkan juru taktik lokal.
Christopher
Pemerhati & Penganalisis Taktik serta Filosofi Sepakbola