Timnas Prancis akan melakoni partai final melawan Argentina pada hari Minggu (18/12/2022) di Lusail Stadium.
Ini akan menjadi kesempatan bagi Prancis untuk mencetak sejarah dengan meraih dua gelar juara Piala Dunia secara beruntun.
Sebelumnya pada World Cup 2018 yang diselenggarakan di Rusia, Les Bleus berhasil menjadi juara untuk kedua kalinya dalam sejarah setelah mengalahkan Kroasia di partai final dengan skor 4-2.
Gelar Piala Dunia pertama timnas Prancis diraih pada tahun 1998 dimana ketika itu Les Bleus yang berstatus sebagai tuan rumah berhasil mengalahkan Brazil dengan skor 3-0 di partai final.
Artinya, Jika berhasil kembali menjadi juara pada ajang Piala Dunia kali ini, maka Timnas Prancis sudah meraih tiga gelar turnamen sepakbola terakbar tersebut.
Berikut adalah daftar lengkap dari 26 pemain timnas Prancis yang dipanggil Didier Deschamps di Piala Dunia 2022, antara lain adalah :
Kiper : Hugo Lloris (Tottenham), Alphonse Areola (West Ham United), Steve Mandanda (Rennes).
Bek : Benjamin Pavard (Bayern Munich), Dayot Upamecano (Bayern Munich), Lucas Hernandez (Bayern Munich), Theo Hernandez (AC Milan), Benoit Badiashile (AS Monaco), Raphael Varane (Man United), Ibrahima Konate (Liverpool), William Saliba (Arsenal), Jules Kounde (Barcelona), Ferland Mendy (Real Madrid).
Tengah : Eduardo Camavinga (Real Madrid), Aurelien Tchouameni (Real Madrid), Matteo Guendouzi (Marseille), Jordan Veretout (Marseille), Youssouf Fofana (AS Monaco), Adrien Rabiot (Juventus).
Penyerang : Ousmane Dembele (Barcelona), Karim Benzema (Real Madrid), Antoine Griezmann (Atletico Madrid), Olivier Giroud (AC Milan), Kylian Mbappe (PSG), Kingsley Coman (Bayern Munich), Randal Kolo Muani (Eintracht Frankfurt).
Christopher
Pemerhati & Penganalisis Taktik serta Filosofi Sepakbola