Mengapa Man United Merekrut Wout Weghorst?

Mengapa Man United Merekrut Wout Weghorst?
Wout Weghorst (Kanan) Resmi Bergabung ke Man United dengan Status Pinjaman. (Sumber: theguardian.com)

Man United resmi merekrut Wout Weghorst pada tanggal 13 Januari 2023.

Striker timnas Belanda tersebut didatangkan dengan status pinjaman dari Burnley hingga akhir musim 2022/2023.

Weghorst sendiri juga dipinjamkan oleh Burnley ke klub raksasa Turki, Besiktas pada putaran pertama musim 2022/2023.

Golnya ke gawang Kasimpasa pada pertandingan liga Turki (7/1/2023), tampaknya menjadi yang terakhir untuk dirinya bersama Beskitas.

Bacaan Lainnya

Total, Weghorst telah berhasil menciptakan 9 gol dan 4 assist dalam 18 pertandingan yang dilakoninya bersama Besiktas di semua kompetisi.

Penyerang berusia 30 tahun tersebut memang namanya begitu mencuat pada pergelaran Piala Dunia 2022 tepatnya pada babak perempat-final.

Hal tersebut terjadi setelah Weghorst yang masuk sebagai pemain pengganti berhasil mencetak dua gol ke gawang Argentina pada menit ke-83 dan 90+11.

Timnas Belanda yang sempat tertinggal 0-2 secara luar biasa berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 dan membuat pertandingan harus dilanjutkan ke extra-time hingga adu penalti.

Die Oranje memang akhirnya harus kalah dengan skor 2-4 melalui babak adu penalti, akan tetapi laga tersebut telah membuat Weghorst menjadi begitu terkenal disamping perseteruannya dengan Lionel Messi setelah pertandingan usai.

Meski demikian, kedatangan Weghorst ke Old Trafford pastinya menjadi sebuah pertanyaan besar mengapa Ten Hag rela memboyong mantan pemain Wolfsburg tersebut ?

Dicap Sebagai Pembelian Darurat

Sebelum akhirnya merekrut Weghorst, Ten Hag tadinya mengincar Joao Felix dan penyerang yang juga berasal Belanda yaitu Cody Gakpo untuk menggantikan posisi Ronaldo yang memutuskan kontraknya.

Akan tetapi, Man United nyatanya harus ditikung oleh Chelsea dan Liverpool yang masing-masing berhasil merekrut dua pemain tersebut.

Oleh karena itu, tak heran apabila keputusan Ten Hag untuk merekrut Weghorst dicap sebagai pembelian darurat atau panic buying.

Ten Hag Tetap Butuh Target-Man

Terlepas dari begitu luar biasanya performa Marcus Rashford di musim ini, Ten Hag tetap membutuhkan sosok target-man dalam susunan formasi 4-2-3-1 serta taktik yang diterapkannya.

Terlebih, dengan kepergian Cristiano Ronaldo ke klub Arab Saudi yaitu Al Nassr FC.

Meskipun Man United lebih sering bermain dengan umpan satu-dua sentuhan, silang ataupunterobosan, kehadiran Weghorst pastinya tetap dibutuhkan apabila strategi umpan lambung dari sisi sayap diterapkan pada situasi tertentu.

Apalagi, Weghorst memiliki tinggi badan 197 cm dan cukup unggul dalam duel bola-bola udara.

Christopher
Pemerhati & Penganalisis Taktik serta Filosofi Sepakbola

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *