Man United vs Nottingham Forest 2-0: Setan Merah Berhasil Melaju ke Final Carabao Cup

Man United vs Nottingham Forest 2-0: Setan Merah Berhasil Melaju ke Final Carabao Cup
Striker Man United, Anthony Martial (Kanan) Berhasil Mencetak Gol ke Gawang Nottingham Forest pada Pertandingan Leg Kedua Semifinal Carabao Cup di Old Trafford (2/2/2023). (Sumber : 90min.com)

Man United berhasil mengalahkan Nottingham Forest dengan skor 2-0 pada pertandingan leg kedua semifinal Carabao Cup di Old Trafford Stadium, Kamis (2/2/2023).

Kemenangan ini membuat Man United dipastikan melaju ke partai final Carabao Cup untuk pertama kalinya sejak musim 2016/17 dengan agregat 5-0.

Pada leg pertama di Nottingham (26/1/2023), Setan Merah berhasil menang dengan skor 3-0 melalui gol Rashford, Weghorst, dan Bruno Fernandes.

Jalannya Pertandingan

Unggul dengan agregat 3-0 di leg pertama membuat Ten Hag mencadangkan dua pemain andalannya yaitu David De Gea dan Marcus Rashford.

Bacaan Lainnya

Sebagai gantinya, sang kiper kedua yaitu Tom Heaton dan Alejandro Garnacho yang berposisi sebagai winger kiri diturunkan menjadi starter.

Meski tanpa penyerang andalannya, Man United yang berstatus sebagai tuan rumah tetap tampil menyerang dan menekan lini pertahanan Forest sejak awal babak pertama.

Taktik serangan Man United melalui umpan dari sektor sayap tampak begitu dominan di laga ini.

Meski demikian, kiper Forest yaitu Wayne Hennessey masih tampil cukup sigap dalam mengamankan gawangnya.

Lini pertahanan Forest juga masih cukup solid dalam menghalau rentetan serangan tuan rumah.

Selain itu, striker anyar Setan Merah yaitu Wout Weghorst juga kurang beruntung karena sundulannya mengenai mistar gawang.

Setelah terus-menerus menemui kebuntuan, Man United akhirnya berhasil mencetak gol pada menit ke-73.

Dalam sebuah skema serangan balik, Rashford yang masuk di menit ke-62 segera berlari ke sisi kiri pertahanan Forest.

Kemudian, Rashford mengirimkan umpan silang yang segera dimanfaatkan Anthony Martial untuk mencatatkan namanya di papan skor.

Ini menjadi kali kedua Martial mencetak gol ke gawang Forest setelah pertandingan kompetisi liga Inggris, juga di Old Trafford (27/12/2022).

Tiga menit berselang, Rashford kembali menciptakan assist keduanya melalui umpan dari sisi kiri, kali ini kepada Fred yang akhirnya memastikan langkah Setan Merah ke partai final.

Final Perdana Erik Ten Hag Bersama Man United

Kemenangan pada laga tadi malam membawa Erik Ten Hag berhasil melaju ke partai final perdananya sebagai pelatih Man United di musim ini.

Pelatih asal Belanda tersebut juga berhasil membawa Man United lolos ke partai final kompetisi domestik perdananya setelah Piala FA musim 2017/18.

Tentu saja, ini akan menjadi kesempatan bagi Ten Hag untuk meraih trofi perdananya sebagai pelatih Setan Merah, sekaligus mengakhiri puasa gelar yang dialami klub tersebut selama lima tahun lamanya.

Terakhir kali Man United menjuarai turnamen Carabao Cup adalah pada musim 2016/17 di era kepelatihan Jose Mourinho.

Kala itu, Man United berhasil mengalahkan Southampton di partai final dengan skor 3-2.

Man United akan menghadapi Newcastle pada partai puncak perebutan juara di Wembley Stadium (26/2/2023).

Christopher
Pemerhati & Penganalisis Taktik serta Filosofi Sepakbola

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *