Pengaruh Besar Komunikasi dalam Dunia Sepakbola

Komunikasi dalam Sepakbola

Sepakbola sudah menjadi bagian dari banyak kehidupan masyarakat dunia. Hal tersebut karena olahraga ini menyajikan skill dan mentalitas pemain di lapangan, persaudaraan yang erat antar fans sebuah klub, serta kombinasi dan permainan cantik yang ditunjukkan oleh sebuah, tim dan tentunya masih banyak lagi, sehingga oleh beberapa komponen itulah olahraga ini mendapatkan tempat tersendiri di hati banyak orang.

Namun sayangnya banyak yang tidak menyadari bahwa ada satu hal esensial yang turut menjadi fondasi penting agar dunia sepakbola dapat berjalan seperti saat ini, hal tersebut adalah ilmu komunikasi. Ternyata secara kita tidak sadari, komunikasilah yang membuat seluruh sendi-sendi dalam dunia sepakbola dapat berjalan. 

Hampir semua praktik komunikasi terjadi bersamaan di sebuah pertandingan sepakbola, seperti bahasa verbal yang digambarkan dengan teriakan penonton atau bahasa non verbal seperti gerakan dan emosi pemain. Dan oleh karena itu komunikasilah yang membuat sepakbola dapat menjadi seni tersendiri yang terus membekas di pikiran masyarakat.

Baca Juga: Sponsorship Adidas pada Piala Dunia FIFA Qatar 2022

Bacaan Lainnya

Opini dan landasan teori komunikasi yang digunakan:

Jika kita ingin tahu, sebenarnya terdapat banyak sekali praktik komunikasi yang terjadi dalam dunia sepakbola baik di dalam dan di luar lapangan. Dan siapapun yang terlibat di dalamnya baik manajemen klub, pelatih, pemain, dan fans sekalipun semua saling berkomunikasi satu sama lain agar ekosistem dunia sepakbola tetap berjalan dengan baik.

Misalnya saja praktik komunikasi verbal yang terjadi antar para pemain. Tentu saja para pemain diharuskan untuk bermain dengan baik dan sportif namun juga dituntut untuk saling berkoordinasi satu sama lain agar kombinasi serangan dan juga bertahan dapat berjalan sesuai skema permainan yang diberikan oleh pelatih.

Tak hanya itu, faktor keberhasilan dalam memenangkan pertandingan seperti dukungan motivasi serta arahan di luar lapangan yang diberikan pelatih juga merupakan bahasa verbal yang terus terjadi sepanjang permainan berjalan.

Bahkan tidak hanya yang terlibat langsung dalam permainan seperti pelatih dan pemain, komunikasi verbal juga ditunjukan oleh para fans atau suppoter yang mendukung langsung ke stadion. Walau terlihat hanya duduk saja dan menonton serta berteriak, tetapi bagi para pemain, dukungan verbal seperti teriakan dan sorakan dari para suppoter juga merupakan hal penting dalam menaikan moral mereka dalam bertanding.

Selain seperti yang kita tahu, dalam sebuah pertandingan sepakbola tentunya suara gemuruh supporter memadati seluruh stadion. Sehingga ini yang terkadang menjadi hambatan para pemain atau pelatih dalam berkomunikasi secara verbal karena akan sulit terdengar pastinya.

Oleh karena itu bahasa non verbal juga kerap kali digunakan terutama oleh pemain, pelatih, dan wasit untuk saling berkomunikasi di dalam lapangan. Contoh paling mendasarnya adalah atribut yang digunakan oleh pemain, supporter, dan pelatih juga membawa pesan non verbal tersendiri di lapangan.

Hal tersebut karena dengan baju klub sepakbola yang mereka pakai saja sudah mengkomunikasikan kepada orang lain bahwa mereka merupakan bagian dari klub tersebut.

Baca Juga: Profit and Loss Piala Dunia Qatar 2022

Selain itu contoh lainnya adalah pemain yang sering memberikan gerakan tangan kepada teman satu timnya sebagai kode untuk bertahan atau menyerang, lalu juga  instruksi yang diberikan oleh wasit juga menggunakan bendera dan simbol tangan untuk mengarahkan permainan, juga merupakan bahasa non verbal yang kerap kalo digunakan.

Untuk yang terakhir sebagai contoh adalah komunikasi yang digunakan dalam dunia sepakbola dari segi bisnis. Kita tahu sepakbola tidak hanya sekadar permainan olahraga saja, tetapi terdapat sisi birokrasi yang meliputinya dan juga aktivitas bisnis yang sangat besar dan tentunya menjadi ladang uang menjanjikan bagi para pengusaha yang terjun di dalamnya.

Sehingga komunikasi tentu saja berguna sebagai bantuan persuasif dalam sebuah persetujuan bisnis sepakbola, contohnya seperti komunikasi yang dilakukan oleh klub sepakbola dan agen pemain sepakbola yang membahas tentang pembelian pemain tersebut atau komunikasi dalam hal pembelian atau pengakuisisian sebuah klub yang dilakukan oleh pembeli klub dan pemilik lama klub.

Bahkan uniknya komunikasi bisnis non formal juga sering terjadi di dunia sepakbola, yaitu komunikasi persuasif yang dilakukan Neymar JR sebagai pemain dari Paris Saint-Germain dengan Messi guna mengajaknya bergabung ke PSG usai keluar dari klub FC Barcelona.

Dalam kasus tersebut uniknya tidak ada birokrasi di dalamnya, murni hanya komunikasi yang terjadi antar teman dekat saja berdampak besar kepada kepindahan Messi ke PSG. Itulah beberapa praktik komunikasi yang terjadi secara konstan dunia sepakbola.

Sebuah ilmu komunikasi yang notabene jarang kita sadari di dalam dunia sepakbola ternyata mempunyai efek yang sangat besar dalam berlangsungnya ekosistem olahraga tersebut agar tetap berjalan dengan semestinya.

Bahkan dalam praktiknya komunikasi terjadi di segala sisi dalam dunia sepakbola. Dari mulai komunikasi yang terjadi pada sisi entertainment yang di dalam lapangan seperti teriakan penonton dan selebrasi pemain, komunikasi yang terjadi dalam sisi bisnis seperti pembelian pemain atau klub sepakbola, bahkan komunikasi secara tidak langsung juga dapat dirasakan oleh penonton yang menonton pertandingan sepakbola di rumah.

Baca Juga: An Analysis of Figurative Speech on Kompas Sports News

Sehingga sangat penting untuk menyadari pentingnya ilmu komunikasi yang terjadi di dunia sepakbola dan yang kedua memelihara serta menjaga value komunikasi dalam dunia sepakbola. Dengan begitu dapat tercipta ekosistem sepakbola yang sehat dan maju.

Penulis: Darien Saka
Mahasiswa 
Mass Communication Bina Nusantara

Editor: Ika Ayuni Lestari

Bahasa: Rahmat Al Kafi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *