Pemimpin Monarki Kerajaan Britannia Raya yaitu Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada hari Jumat (9/9/2022) di usia yang ke-96 tahun.
Oleh karena itu, pemerintah Britannia Raya menetapkan “masa berkabung” untuk menghormati mendiang sang Ratu.
Selama masa berkabung tersebut, berbagai acara dan kegiatan lainya yang terkait dengan perdagangan, ekonomi, jasa, hiburan dan olahraga “diliburkan” untuk sementara termasuk semua pertandingan liga Inggris pekan ini.
Dilansir dari akun twitter resmi Premier League, seluruh pertandingan yang melibatkan tim-tim liga Inggris pekan ini terutama pada hari Sabtu, Minggu hingga Senin dini hari, dipastikan diundur hingga batas waktu yang belum ditentukan.
Pergantian jadwal baru dari seluruh pertandingan liga Inggris tersebut akan segera diumumkan setelah periode berkabung selesai.
Sebenarnya beberapa pertandingan menarik akan berlangsung pada pekan ini, mulai dari Man City vs Tottenham, Liverpool vs Wolves hingga Crystal Palace vs Man United.
Namun, untuk memberi penghormatan kepada mendiang sang Ratu Elizabeth II, publik pecinta sepakbola harus bersabar terlebih dahulu.
Bukan hanya liga Inggris, kompetisi sepakbola lainya di tanah Brittania Raya seperti divisi Championship, League One hingga liga Skotlandia juga harus dihentikan sementara dan diundur hingga batas waktu yang akan ditentukan.
Christopher
Pemerhati & Penganalisis Taktik serta Filosofi Sepakbola