Thailand dan Malaysia Puncaki Klasemen Grup Sementara

Thailand dan Malaysia Puncaki Klasemen Grup Sementara
Timnas Thailand dan Malaysia. (Sumber : straitstimes.com.sg)

Piala AFF 2022 resmi dimulai pekan ini tepatnya pada tanggal 20 Desember 2022.

Setelah hiruk pikuk dan gegap gempita Piala Dunia 2022, kompetisi tentu saja ini menjadi suatu yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat negara ASEAN, khususnya Indonesia.

Thailand yang merupakan juara bertahan untuk sementara berhasil memuncaki klasemen sementara grup A.

Tim asuhan Alexandre Polking tersebut berhasil menghancurkan Brunei Darussalam dengan skor telak 5-0 pada pertandingan pertama grup A di KLFA Stadium (20/12/2022).

Bacaan Lainnya

Gelandang timnas Thailand, Peeradon Chamratsamee yang merupakan pemain pengganti berhasil mencetak dua gol pada menit ke-90+1 (penalti) dan 90+3.

Sedangkan, empat gol lainnya dicetak oleh Bordin Phala pada menit ke-19, Teerasil Dangda di menit ke-44, dan gol bunuh diri yang dicetak pemain Brunei, Awangku Yura Indera Putera bin Pengiran Yunus pada menit ke-88.

Kemenangan telak tentu saja menjadi modal awal yang cukup baik untuk timnas Thailand yang bertekad mempertahankan gelar juaranya.

Timnas Thailand sendiri tergabung di grup A bersama dengan Indonesia, Filipina, Kamboja, dan Brunei.

Tim berjuluk Gajah Putih tersebut akan menghadapi Filipina pada pertandingan kedua grup A di Thammasat Stadium pada hari Senin (26/12/2022).

Malaysia Berhasil Raih Dua Kemenangan Beruntun

Tim berjuluk Harimau Malaya tersebut yang kini dilatih oleh Kim Pan-gon berhasil memuncaki klasemen grup B dengan perolehan enam poin setelah meraih dua kemenangan beruntun dari dua laga awal.

Setelah berhasil mengalahkan Myanmar dengan skor 1-0 melalui gol tunggal Faisal Halim pada menit ke-52, timnas Malaysia kemudian berhasil membantai Laos dengan skor 5-0 pada pertandingan kedua grup B.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Bukit Jalil tersebut (24/12/2022), Faisal Halim yang menjadi penentu kemenangan atas Myanmar pada pertandingan sebelumnya berhasil mencetak dua gol ke gawang Laos pada menit ke-65 dan 68.

Sedangkan, tiga gol Malaysia lainnya dicetak oleh Ezequiel Aguero pada menit ke-29, Muhammad Haqimi Azim bin Rosli di menit ke-77, dan Stuart Wilkin pada menit ke-87.

Timnas Malaysia yang kini banyak diperkuat oleh pemain Naturalisasi tampaknya juga menjadi salah satu favorit juara Piala AFF 2022.

Timnas Malaysia sendiri tergabung dalam grup B bersama dengan Vietnam, Singapura, Laos, dan Myanmar.

Timnas Malaysia akan menghadapi rival berat mereka yaitu Vietnam pada pertandingan kedua grup B di Hanoi, Selasa (27/12/2022).

Christopher
Pemerhati & Penganalisis Taktik serta Filosofi Sepakbola

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *