Frank Lampard, Dua Debut Sebagai Pelatih Chelsea yang Selalu Berakhir Kekalahan

Frank Lampard, Dua Debut Sebagai Pelatih Chelsea yang Selalu Berakhir Kekalahan
Frank Lampard Kala Menjalani Debutnya Sebagai Pelatih Chelsea untuk Kedua Kalinya di Markas Wolves, Molineaux Stadium, Sabtu (8/4/2023). (Sumber : si.com)

Chelsea yang baru saja menunjuk Frank Lampard sebagai pelatih sementara justru gagal membawa perubahan positif.

Frank Lampard yang datang untuk menggantikan posisi Graham Potter justru membawa Chelsea meraih kekalahan di markas Wolves, Molineaux Stadium dengan skor 0-1, Sabtu (8/4/2023).

Gol tunggal Wolves yang dicetak oleh Matheus Nunes di menit ke-31 sudah cukup untuk memberikan Frank Lampard kekalahan dalam debut keduanya sebagai pelatih The Blues.

Wolves juga berhasil memberikan kekalahan ke-11 Chelsea di kompetisi liga Inggris musim ini dan juga semakin terpuruk di peringkat ke-11 klasemen sementara dengan perolehan 39 poin.

Bacaan Lainnya

Chelsea juga semakin menjauh dari posisi lima besar klasemen dengan tertinggal 14 poin dari Tottenham Hotspur.

Dua Debut Selalu Berakhir Kekalahan untuk Lampard

Kekalahan di markas Wolves pada laga tadi malam ternyata menciptakan rekor super buruk untuk Lampard.

Meskipun berstatus sebagai legenda Chelsea, Lampard nyatanya gagal menyalurkan magisnya kala menjadi pelatih klub tersebut.

Lampard sendiri sebelumnya pernah menjadi juru taktik The Blues selama dua tahun lamannya dari 2019 hingga 2021.

Dalam debutnya di liga Inggris kala itu pada musim 2019/20, Lampard justru langsung terkena “culture shock” dengan kalah 0-4 di markas Man United dalam pertandingan pertama kompetisi tersebut.

Lampard memang kala itu belum pernah menangani satupun tim liga Inggris dengan hanya melatih Derby County yang berlaga pada divisi Championship.

Lampard kini harus mengalami kembali deja vu yang dialaminnya setelah empat tahun lamannya dengan kalah pada debut perdananya sebagai pelatih Chelsea untuk kedua kalinya.

Lampard memang dapat dikatakan memiliki rekor kepelatihan yang cukup buruk selama berkarir di kompetisi liga Inggris.

Mantan gelandang timnas Inggris tersebut bahkan harus dipecat dari Everton pada Januari 2023 setelah klub tersebut terpuruk di zona degradasi.

Lampard sendiri akan menjadi pelatih sementara Chelsea hingga Juni 2023, tepat setelah kompetisi liga Inggris berakhir.

Christopher
Pemerhati & Penganalisis Taktik serta Filosofi Sepakbola

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *