Manchester United Salip Liverpool di Klasemen, Malacia Bintang Baru Setan Merah

Reds Devil vs The Reds
Elanga dan Malacia bahu membahu dalam derbi "Reds" ( Twitter @ManUtd )

Super Big Match tersaji pada laga terakhir di pekan ketiga Liga Inggris antara Tim Tuan Rumah Manchester United melawan Liverpool FC. bermain dihadapan pendukung sendiri di Old Trafford anak asuhan Erik Ten Hag mampu tampil impresif dan mengalahkan The reds dengan skor 2-1.

Gol Manchester United di cetak oleh Jadon Sancho dan Marcus Rashford, sedangkan gol dari Liverpool Fc di cetak oleh Mohammed Salah hasil dari bola rebound dalam kotak penalti.

Di kubu Manchester United Kapten mereka Harry Maguire tidak masuk dalam daftar Line Up Manchester United dan Erik Ten Hag melakukan penyegaran Line Up dengan memasukkan Malacia sebagai Wing back

Sedangkan Liverpool bermain tanpa penyerang anyarnya Darwin Nunez yang terkena Kartu merah di laga sebelumnya melawan Cristal Palace. Di sisi penyerang Jurgen klop memlih Tri Diaz, Salah dan Firmino. The Reds masih terkendala dengan absennya beberapa pemainnya seperti Diogo jota, Ibrahima Konate, Thiago Alcantara dan Alex Oxlaide-Chamberlain.

Bacaan Lainnya

Baca Juga : Astaga! Manchester United Borong Pemain Setelah Casemiro

Di dua laga sebelumnya Manchester United dua kali mengalami kekalahan. Pada pertandingan pertama kalah Brighton 1-2, pada laga kedua setan merah dibantai oleh Brentford 4-0. Sedangkan liverpool mengalami 2 hasil seri, pada pertandingan pertama seri Melwan Fulham 2-2 dan pertandingan kedua seri melawan crystal palace 1-1. 

Pada klasemen liga inggris di week 2, Manchester berada di dasar klasemen dengan poin ) dan liverpool berada di klasemen 12 dengan poin 2.

Pada pertandingan super Bigmatch ini yang diselnggrakan di kandng Manchester United akan di pimpin oleh Wasit Michael oliver seorang wasit sepak bola profesional asal Northumberland, Inggris. Ia merupakan wasit termuda, saat berusia 25 tahun, yang pernah memimpin sebuah pertandingan Liga Utama Inggris.

Babak Pertama

Pada awal babak pertama kedua kedua tim masih mencari pola penyerangan yang efektif dan permainan cendurung saling serang antar kedua tim

Pada menit ke 11’ Anthony Elanga mendapatkan kesempatan besar setelah menerima operan cantik dibatas kotak penalti oleh bruno Fernandes, sayang bola hanya mengenai tiang gawang.

Setelah beberapa pola serangan yang dilakukan Setan merah akhirnya terjadi gol pada menit 16’ melalui Jadon Sancho menerima umpan dari Anthony Elanga didalam kotak penalti. Sancho menembakkan bola kearah sudut kiri bawah di gawang Liverpool. Gol tersebut tidak terlepas dari peran Eriksen yang memberikan umpan terobosan cantik kepada Elanga.

Pada menit 19’ liverpool merespon gol dari setan merah melalui peluang Luiz Diaz. Luiz Diaz membuka ruang untuk diri sendiri didalam kotak penalty setelah menerima operan akurat dan melepaskan tembakan yang melebar tipis dari tiang kanan gawang

Setelah terjadinya gol pertama tensi pertandingan semakin meningkat. Alhasil pada menit ke 24’ Trent Alexander Arnold mendapatkan kartu kuning karna tackle nya ke Marcus Rashford di luar kota penalti.

Red Devils hampir menambah Skor pada menit 25’ lewat tembakan dari tendangan bebas di pinggir kotak penalti, namun ternyata Allison Becker dapat melakukan penyelamatan yang baik.

Pada menit 29’ Jordan Handerson sempat mendapatkan sebuah kesempatan bagus saat dia menyambut sebuah crossing dari sayap lapangan, namun tembakan yang dia lepaskan si daerah titik penalti tidak cukup akurat dan berakhir melebar beberapa inchi ke samping tiang kanan gawang

Kompabilitas tinggi ditunjukan oleh para pemain liverpool. The Reds terus menghidupkan permainan lewat beberapa operan panjang, dah tidak hanya itu mereka juga melakukan permainan kombinasi operan satu-dua. Kerja sama tim yang baik sekali.

Di babak pertama The Reds banyak melancarkan serangan berbahaya tapi dapat diatasi oleh pertahanan Reds Devil. Malacia dan Dalot bermain baik menghalau bola dan menggagalkan tembakan dari penyerang liverpool

Pada menit 40’ terjadi kemelut di depan gawang De Gea hasil dari tendangan bebas dari pemain liverpool dan mengenai sundulan James Milner, Bola kemelut dari sundulan Milner mengenai Bruno Fernandez yang tidak sengaja memblokir bola dan hampir terjadi gol bunuh diri, tapi bola tersebut diselamatkan oleh Martinezyang berada di bawah gawang Manchester United

Tambahan waktu 1 menit pada babak pertama dan Skor 1-0 bertahan hingga pluit babak pertama selesai.

Babak Kedua

Sejak awal babak kedua dimulai, Setan merah melakukan pergantian pemain Anthony Elanga digantikan oleh Anthony Martial.

Liverpool mengambil alih permainan di awal babak pertama, liverpool terus menggembur pertahanan Manchester united melalui Mohammed salah dan harvey Elliot.

Petaka terjadi pada liverpool pada menit 53’ hasil dari counter attack Pemain Setan Merah. Marcus Rashfor diberikan umpan oleh Anthony Martial, dia segera berlari ke dalam gawang dan lalu lepaskan sebuah tembakan keras yang berhasil masuk ke sudut atas setelah berhadapan satu lawan dengan Allison Becker.

Wasit Michael Oliver sempat mengecek VAR untuk memeastikan tidak adanya offside yang terjadi saat proses terjadinya gol. Akhirnya, wasit Michael Oliver memberikan sinyal bahwa tidak adanya offside yang terjadi dan gol yang dicetak dinyatakan sah. Para pemain dari Manchester United akhirnya berselebrasi

Baca Juga : Darwin Nunez, Calon Bintang Liverpool Musim 2022-2023

Pada menit 56’ Setan Merah mendaptkan peluang dari sentuhan berkelas marcus Rashford setelah menerima operan di dalam kotak penalti. Rashford melepaskan tembakan rendah yang diarahkan ke sisi kanan gawang, namun allison Becker melompat dan berhasil mencegah bola masuk. 

Antara menit 59’ sampai dengan menit 73’ terjadi 3 pergantian pemain. Jurgen Kloop melakukan 2 kali pergantian pemain, yaitu Jordan Henderson digantikan oleh Fabinho dan Fabio Carvalho menggantikan James Milner. Sedangkan Erik Ten Hag melakukan satu kali pergantian, Jadon scho yang telah mencetak 1 gol digantikan oleh Fred untuk menstabilkan lini tengah dari Manchester United.

Marcus Rasford acap kali menjadi momok yang berbahaya untuk lini pertahanan liverpool, pada menit 76’ Rasford mendapatkan peluang setelah melewati salah satu pemain liverpool dan bergerak ke arah area penalti. Rashford mengambil ancang-ancang dan melakukan sepakan yaang sayangnya berakhir melenceng tipis keatas mistar gawang Allison Becker.

Pada menit 81’ akhirnya liverpool dapat mencetak gol setelah beberapa percobaan penyerangan. Aktor dari gol penlti liverpool yaitu mohammed Salah menyambut rebound di dalam kotak penalti dan melepaskan sebuah sundulan. M. Salah berhasil memasukkan bola ke sisi kanan gawang dan akhirnya merubah skor menjadi 2-1.

Pada menit 85’ – 86’ terjadi 4 kali pergantian pemain. Liverpoll melakukan satu kali pergantian, Andrew Robertson digantikan oleh Konstantinos Tsimikas untuk membantu penyerangan didaerah sayap. Sedangkan, Manchester United Melakukan 3 kali pergantian. Eriksen digantikan oleh Van De Beek, Marcus Rashford digantikan oleh Cristiano Ronaldo dan Diogo Dalot yang tampil mengesankan pada laga ini digantikan oleh Aaron Wan Bissaka.

Di sisa laga Pemain Liverpool terus meneruskan menggempur pertahanan Manchester united, tapi pertahanan setan merah sangat rapat liverpool agak sulit untuk melakukan penyerangan. 

Wasit memberikan tambahan waktu 5 menit, Liverpool semakin menggencarkan penyerangannya. Tapi, sampai peluit akhir dibunyikan tidak ada lagi gol yang tercipta. Skor 2-1 untuk kemenangan Manchester United.

Berdasarkan statistik akhir dilansir dari Sofascore, Liverpool menguasai 70% ball possession serta melepaskan 17 tembakan dimana hanya 5 tembakan mengarah on-target. Sedangkan, Manchester United hanya menguasai 30% ball possession serta melepaskan 12 tembakan dimana 4 tembakan mengarah on-target.

Atas kemenangan dipertandingan super bigmatch ini Manchester united bernaik naik beberapa tangga klasemen menjadi posisi 14. Sedangkan, Liverpool berada di posisi 16 sementara Klasemen Liga inggris pada week ketiga.

Wjr
PSM Makassar and AC Milan Addict

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *