Miralem Pjanic Selangkah Lagi Bergabung ke Klub Uni Emirat Arab

Miralem Pjanic Selangkah Lagi Bergabung ke Klub Uni Emirat Arab
Miralem Pjanic Dikabarkan akan Segera Bergabung ke Sharjah FC (Sumber : barcablaugranes.com)

Setelah mengalami nasib yang “menggantung”, gelandang Barcelona yaitu Miralem Pjanic tampaknya sudah menemui titik terang akan masa depanya.

Dilansir dari Fabrizio Romano, jurnalis sepakbola ternama melalui media sosial Instagram-nya mengumumkan bahwa Pjanic akan segera hengkang dari Barcelona.

Pemain timnas Bosnia tersebut dikabarkan selangkah lagi akan bergabung ke klub asal Uni Emirat Arab yaitu Sharjah FC dengan kontrak selama tiga tahun.

Artinya, Pjanic akan pindah secara permanen dari Barcelona untuk bergabung ke klub asuhan Cosmin Olăroiu tersebut. Jika bergabung, Pjanic akan bermain dengan mantan pemain Barca lainya yaitu Paco Alcacer.

Bacaan Lainnya

Kepergian Pjanic juga sudah dikonfirmasi oleh Xavi yang mengatakan bahwa Pjanic memutuskan untuk hengkang demi mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain.

Semenjak direkrut dari Juventus di musim 2020/21, Pjanic memang mengalami nasib yang sangat tidak baik bersama Blaugrana.

Di musim pertamanya, Pjanic hanya bermain sebanyak 19 pertandingan di La Liga dan gagal mencetak satupun gol dan assist. Penampilan buruk itulah yang membuatnya “dimutasi” oleh pelatih Barca kala itu yaitu Ronald Koeman dengan dipinjamkan ke klub liga Turki, Besiktas.

Selama semusim bermain di salah satu klub terbesar di Turki tersebut, Pjanic tampil sebanyak 26 pertandingan dan mencetak 2 assist di semua kompetisi.

Ketika kembali ke Barca setelah masa peminjamanya habis, situasi menjadi bertambah buruk karena dia seperti tidak menjadi bagian dari proyek Xavi musim ini.

Penampilan gemilang dua gelandang muda Barca yaitu Gavi dan Pedri semakin memperjelas bahwa Pjanic tidak lagi dibutuhkan dalam skuad Blaugrana.

Oleh karena itu, meskipun harus rela turun “kasta”, bergabung ke Sharjah FC tampaknya menjadi kesempatan bagi Pjanic untuk bisa menunjukan kembali kehebatanya.

Christopher
Pemerhati & Penganalisis Taktik serta Filosofi Sepakbola

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *